Back to Previous

Apakah Ibu Hamil Boleh Pakai Skincare? Yuk Cari Tahu!

18 March 2024 WRITTEN BY OUR EXPERT TEAM

Pertanyaan seputar perawatan kecantikan selama masa kehamilan sering memicu diskusi menarik di antara para ibu muda. Sebagian memilih untuk tidak menggunakannya sama sekali, sebagiannya lagi menghindari produk-produk tertentu, sementara yang lain lebih condong untuk menggunakan bahan-bahan alami. Namun sebenarnya, apakah ibu hamil boleh pakai skincare? 

Yuk temukan fakta dan tips menarik dalam merawat diri selama masa kehamilan! 

Apakah Ibu Hamil Boleh Pakai Skincare?

Pada saat mengandung, Ibu hamil tetap boleh memakai skincare seperti serum, sunscreen, dan serangkaian skincare pada umumnya. Namun perlu dicatat kalau tidak semua skincare bisa digunakan, ya. Terutama dilihat dari kandungan yang ada pada skincare yang ibu pilih. 

Zat dan kandungan dalam skincare akan meresap ke dalam kulit. Jika tidak dipilih dengan tepat atau justru memakai skincare dengan kandungan yang tidak boleh digunakan saat hamil, kandungan berbahaya skincare bisa terserap dan membahayakan kesehatan janin, bahkan dapat berpotensi menimbulkan kecacatan pada janin. Karena itulah kamu perlu lebih cermat dalam membaca kandungan pada skincare yang dipilih selama kehamilan. 

Apa Saja Kandungan Skincare yang Baik untuk Ibu Hamil?

Pemilihan skincare yang tepat bisa mulai diperhatikan dari kandungan yang digunakan dalam pembuatan produk tersebut. Tidak hanya dilihat dari pemilihan bahannya, dosis dan takaran dari bahan juga memiliki pengaruh pada aman atau tidaknya skincare tersebut untuk ibu hamil.

Tantangan yang sering dialami saat hamil adalah perubahan hormon yang membuat kulit cenderung kering, gelap, atau berjerawat. Tapi, kamu tidak perlu bersedih, hal ini adalah hal yang wajar dialami ibu hamil. Kamu bisa memilih skincare yang mengandung mineral dan vitamin tertentu sesuai dengan manfaat yang ingin didapatkan.

Untuk kulit kering, Hyaluronic Acid dapat membantu me yang memiliki kemampuan untuk melembabkan. Sedangkan untuk kulit yang menggelap, skincare yang mengandung vitamin C dan niacinamide sangat direkomendasikan. Vitamin C membantu mencerahkan kulit, sedangkan niacinamide dapat mengurangi hiperpigmentasi dan menyamarkan stretchmark. 

Nah, kalau masalah yang kamu hadapi adalah kulit yang berjerawat, Salicylic Acid dengan konsentrasi tidak lebih dari 2% adalah solusi yang tepat. Zat ini memiliki sifat antibakteri yang dapat mengurangi kemunculan komedo dan mengatasi peradangan jerawat. Dengan memilih skincare yang sesuai, kita dapat merawat kulit dengan efektif tanpa khawatir akan dampak negatifnya.

Bahan Apa yang Perlu Dihindari dalam Komposisi Skincare?

Sebagian besar komposisi skincare yang sebaiknya dihindari oleh ibu hamil adalah zat kimia yang bisa diserap kulit dalam persentase yang tinggi. Zat kimia yang diserap dalam persentase yang besar ini dapat mengalir pada peredaran darah dan memberi efek membahayakan pada tumbuh kembang janin. 

Hydroquinone adalah salah satu jenis zat yang perlu dihindari. Zat ini sering ditemukan dalam skincare yang memiliki efek mencerahkan kulit, namun 45% dari zat ini bisa diserap oleh tubuh, lho!

Selain itu, zat seperti Paraben dan Retinoid atau Retinol juga perlu dihindari. Paraben mempengaruhi sistem reproduksi sedangkan Retinol dapat meningkatkan risiko cacat lahir pada bayi yang sedang berkembang dan risikonya sudah terbukti.

Apakah Ibu Hamil Boleh Pakai Skincare Dokter?

Tentu, namun pastikan skincare yang dipilih sudah diformulasikan khusus dan teruji klinis. Jika kamu kesulitan menemukan skincare yang aman, memilih skincare yang telah diformulasikan khusus oleh dokter bisa jadi opsi. Namun, menggunakan skincare dokter atau menciptakan formulasi skincare sendiri bisa memakan waktu riset yang cukup lama.

Untungnya, ada brand skincare terbaru yang patut kamu pertimbangkan: LABORÉ. LABORÉ menawarkan rangkaian produk skincare yang dirancang khusus menggunakan microbiome technology. Semua produknya telah melalui uji klinis dan dirancang langsung oleh dermatologis.

Setiap kandungan dalam skincare LABORÉ diformulasikan untuk kulit sensitif, bahkan beberapa produk cocok digunakan oleh anak-anak berusia di atas satu tahun.

Setelah mengupas tuntas tentang komposisi skincare yang aman untuk ibu hamil, yuk kita lanjut ke beberapa tips perawatan kulit yang penting! Ada rekomendasi produk yang bisa kamu pertimbangkan juga, nih!

Urutan Skincare untuk Ibu Hamil

Pemakaian skincare akan memberikan dampak atau hasil yang baik pada kulit bila dilakukan dengan tahapan yang tepat. Berikut adalah tahapan sederhana dalam menggunakan skincare yang bisa kamu ikuti:

1. Cuci wajah dengan Produk yang Aman

Air hangat mampu memberikan efek relaksasi pada wajah dan membuka pori pori wajah untuk mengangkat kotoran. Gunakan pembersih wajah dengan bahan yang bebas alkohol. GentleBiome™ Mild Cleanser bisa jadi opsi untuk kamu. Cleanser ini tidak berbusa, tanpa sulfat, dan memiliki ph 5.5 untuk menjaga kelembapan kulit dari menghindarkan dari iritasi. 

Pemakaian pembersih wajah ini bisa kamu gunakan 2x sehari, pada pagi hari saat memulai aktivitas dan pada malam hari sebelum tidur. Rutin membersihkan wajah 2x sehari mampu mengurangi resiko munculnya jerawat pada kulit wajah, sebab kotoran yang ada pada permukaan kulit terangkat dan tidak menyumbat pori-pori.

2. Jaga Kelembapan Kulit

Kelembapan kulit penting untuk dijaga agar kulit tidak menjadi kering. Setelah wajah dibersihkan, aplikasikan BiomeRepair™ Barrier Revive Cream untuk menyeimbangkan microbiome kulit dan menjaga kelembaban kulit. 

Pemakaian Barrier Revive Cream ini bisa dilakukan 2x sehari, setelah mencuci wajah. Kandungan Revive Complex pada Barrier Revive Cream membantu memperbaiki barier kulit, menghidrasi kulit, dan meremajakan kulit.

3. Jangan Lupa Pakai Sunscreen!

Terakhir, jangan lupa untuk memproteksi kulit wajah dengan Physical Sunscreen LABORÉ yang sudah ber SPF 45. Sunscreen ini tersusun dari material pilihan dan tanpa tambahan pewangi yang mampu melindungi wajah sensitif dari UVA dan UVB.

Hanya dengan menggunakan 3 produk, kamu bisa menangani masalah kulit dengan aman tanpa membahayakan perkembangan janin. LABORÉ merupakan produk OTC (over the counter) yang bisa dibeli tanpa resep dokter, sudah terjamin keamanannya bagi ibu hamil dan ibu menyusui. Jadi, masih ragu untuk mempercayakan perawatan kulitmu pada skincare saat hamil? 

Semua produk LABORÉ diformulasikan secara khusus dan telah melalui uji dermatologis menyeluruh dengan melibatkan 900 wanita dengan kulit sensitif. Dibuat dari bahan-bahan ringan yang cocok untuk kulit sensitif, produk-produk skincare ini sangat direkomendasikan. Tentu, kamu juga bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum menggunakannya.

Tak hanya itu, dengarkan juga testimoni dari ibu hamil lain di sini! Selain itu, jangan lewatkan rekomendasi skincare dan penjelasannya di akun resmi LABORÉ, ya. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, jaga kesehatan kulitmu dengan baik!

Suggested Articles